Wednesday, May 23, 2007

Keyword analysis, cont'd

Beberapa saat lalu gw pernah membahas tentang keyword (kata kunci) yang sering digunakan orang sehingga sampai ke blog gw. Salah satu keyword yang menarik adalah thomas wiradikusuma karena itu adalah nama lengkap gw (membuktikan nama gw cukup unik dan/atau cukup populer di Google).

Menariknya, ketika kemarin lusa gw cek lagi daftar keyword, thomas wiradikusuma muncul lebih dari sekali! Asumsi gw adalah, sebagian pembaca penasaran sehingga mencoba mencari nama gw di Google. Hayoo... siapa yang mencoba? ;-)

Satu lagi yang menarik, blog gw juga muncul ketika orang mencari informasi tentang musibah kecelakaan Honda Jazz di ITC Permata Hijau beberapa waktu lalu. Di situ gw mengungkapkan kekecewaan terhadap pembangunan gedung (parkir, terutama) ITC Permata Hijau (dan bangunan lain pada umumnya) yang cenderung menyepelekan kualitas dan standar keamanan.

Di kesempatan lain gw akan cerita kenapa fenomena ini terjadi. Untuk saat ini, gw mau mandi dulu ah...

No comments:

Post a Comment

Looking for my geek side?